Sahabat.com - Perusahaan otomotif asal China, Geely Automobile Holdings Ltd., menetapkan target angka penjualan kendaraan sebesar 1,9 juta unit pada 2024.
Hal ini menandai peningkatan sebesar 13 persen dari total penjualan pada tahun sebelumnya. Demikian seperti dilansir dari Reuters, Selasa (2/1/2024).
Lebih lanjut, perusahaan juga menyatakan ambisinya untuk meningkatkan target angka penjualan kendaraan energi baru (New Energy Vehicle/NEV) lebih dari 66 persen dibandingkan total angka penjualan pada 2023.
Perusahaan sendiri belum mengungkapkan jumlah angka secara rinci terkait target NEV tersebut.
Geely membukukan hasil positif sepanjang 2023 dengan berhasil menjual sebanyak 1.686.516 unit kendaraan atau meningkat sebesar 18 persen dibandingkan 2022.
Pada Desember lalu, volume penjualan Geely naik 3 persen dari periode yang sama pada 2022.
0 Komentar
Resmi Diluncurkan, Segini Wuling Cloud EV Dibanderol
BMW Sebut Penggunaan Transmisi Manual Berakhir, Termasuk Model M
PT TAM Gelar Recall, Pemilik Mobil Ini Diimbau Segera Lakukan Pemeriksaan di Bengkel Resmi
Industri Mobil China Catat Pertumbuhan Selama 2023
Hyundai Garap Pikap Listrik Ioniq, Calon Pesaing Tesla Cybertruck
Hyundai Siap Lampaui Penjualan Global 100 Juta Kendaraan
Toyota Siap Umumkan Manajemen Baru Daihatsu Global
Leave a comment