Suzuki Siap Luncurkan Motor Listrik pada 2024

31 Januari 2023 02:11
Penulis: Adiantoro, otomotif
Suzuki mengatakan motor listrik yang akan diperkenalkan adalah untuk mobilitas sehari-hari. (RideApart)

Sahabat.com - Suzuki menjadi pabrikan terbaru yang menyusun rencana memperkenalkan model listrik dalam jajaran produk mereka.

Suzuki bisa dikatakan terlambat dibandingkan Honda dan Yamaha dalam pengembangan elektrifikasi. Namun, kabar ini menjadi angin segar bagi publik pecinta kendaraan roda dua.

Diketahui, Yamaha telah meluncurkan motor listrik produksi, yakni Yamaha E01 dan Neo. Sedangkan Honda berencana memiliki 10 model motor listrik pada 2025. Suzuki mengungkapkan motor listrik yang akan diperkenalkan tersebut dapat menunjang mobilitas sehari-hari.

Pabrikan sepeda motor asal Jepang itu bakal memperkenalkan motor listrik pertama mereka pada 2024.

"Ini merupakan sepeda motor kecil dan menengah yang digunakan untuk transportasi sehari-hari seperti berangkat kerja, sekolah, atau berbelanja, kami akan memperkenalkan motor listrik batarei pada 2024," demikian pernyataan Suzuki, seperti dikutip dari Motorcyclesport, Selasa (31/1/2023).

Disebutkan jika hal tersebut merupakan langkah pertama dari setidaknya delapan model motor listrik yang akan mereka luncurkan hingga 2030.

"Kami berencana meluncurkan delapan model hingga 2030 dengan rasio baterai motor listrik 25 persen. Untuk sepeda motor besar yang digunakan berkendara santai, kami sedang mempertimbangkan untuk mengadopsi bahan bakar netral karbon," ungkap Suzuki.

Hal ini diumumkan sebagai bagian dari deklarasi yang lebih luas dari Suzuki untuk mencapai netralitas karbon pada 2050 di Eropa dan di seluruh Asia. 

Di sisi lain, Suzuki telah menghentikan program MotoGP mereka, dimana dana tersebut akan digunakan untuk menjalani proyek keberlanjutan. Apalagi, anggaran yang dibutuhkan untuk tim MotoGP sangat besar.

Suzuki belum benar-benar merinci tentang portofolio listriknya yang akan datang. Namun, kemungkinan itu akan menjadi skuter listrik berkapasitas kecil yang ditargetkan untuk pasar Asia.

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment